Senin, 19 Desember 2011

Pernyataan Bersyarat

Pernyataan bersyarat dalam pascal ada dua yaitu IF dan CASE, digunakan untuk menentukan suatu pernyataan dikerjakan atau tidak. Pernyataan IF merupakan pernyataan kendali untuk mengambil keputusan. Sedangkan pernyataan CASE merupakan pernyataan yang meminta kita untuk memilih diantara beberapa pilihan yang ada.

Pernyataan IF
 
Pernyataan IF ada dua macam yaitu IF… THEN dan IF… THEN… ELSE.
Bentuk umum pernyataan IF… THEN adalah:
IF (syarat logika) THEN
pernyataan
Bentuk umum pernyataan IF… THEN… ELSE adalah:
IF (syarat logika) THEN
Pernyataan-1
ELSE
Pernyataan-2

Syarat logika adalah ungkapan boolean. Bila kondisi syarat logika bernilai true maka pernyataan akan dikerjakan. Tetapi bila syarat logika bernilai false, pernyataan tidak dikerjakan.
Pernyataan merupakan perintah yang harus dikerjakan bila syarat logika bernilai true.


Pernyataan CASE

Pernyataan CASE ada dua macam yaitu CASE… OF dan CASE… OF… ELSE.
Bentuk umum pernyataan CASE… OF adalah:
CASE (syarat logika) OF
Peluang_1 : Proses jika Peluang_1 benar
Peluang_2 : Proses jika Peluang_2 benar
. . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Peluang_n : Proses jika Peluang_n benar
END;
Bentuk umum pernyataan CASE… OF… ELSE adalah:
CASE (syarat logika) OF
Peluang_1 : Proses jika Peluang_1 benar
Peluang_2 : Proses jika Peluang_2 benar
. . . . . . . . . . . . . . . . . . . .
Peluang_n : Proses jika Peluang_n benar
ELSE
Proses jika Peluang diatas tidak ada yang benar
END;

Untuk perintah CASE diatas pernyataan yang dikerjakan hanya satu proses saja. Setelah itu akan keluar dari pernyataan CASE. Pada bentuk CASE… OF… ELSE jika tidak ada peluang yang memenuhi syarat maka pernyataan sesudah ELSE yang dikerjakan.

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "